BLITAR - Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah bersama Forkopimda mengikuti upacara Hari Bhayangkara ke - 76 di Mako Polres Blitar. Peringatan Hari Bhayangkara tahun 2022 dipusatkan di Lemdiklat Polri Akpol Semarang dan diikuti oleh Polres dan Polda seluruh Indonesia secara virtual dan dihadiri langsung oleh Presiden Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Selasa, (05/07/2022).
Peringatan Hari Bhayangkara ke - 76 Tahun 2022 mengambil tema Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh. Presiden Joko Widodo menyampaikan dalam sambutannya bahwa Polri harus bekerja dengan hati-hati serta bekerja Presisi dalam berinovasi menjaga Kamtibmas.
Terutama dalam penanganan dan penanggulangan Covid-19 dengan menggunakan standar prokes yang ada. Anggota Polri dan kelembagaan Polri harus terus berinovasi serta semakin adaptif, responsif dan bertransformasi menjadi institusi modern dan bersinergi dengan TNI kementerian dan lembaga-lembaga dalam menjalankan tugasnya untuk meningkatkan rasa keadilan dan kemanfaatan hukum yang bisa dirasakan oleh rakyat secara langsung.
Mak Rini mengapresiasi kinerja Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat serta bersama Pemerintah dalam menangani dan menanggulangi Covid - 19. Semoga kedepannya anggota Polri bisa menjadi contoh dan mengayomi masyarakat.
Sementara itu Kapolres Blitar, AKBP Adhitya menuturkan, di momentum Hari Bhayangkara ke-76 ini pihaknya mengucapkan Terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang selama ini telah membantu dan mendukung Polri khususnya Polres Blitar sehingga situasi Kamtibmas senantiasa kondusif.
“Selamat Hari Bhayangkara ke-76 bagi seluruh anggota Polri dimanapun berada dan bertugas. Mari kita sukseskan Polri yang presisi mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia tumbuh, " tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Blitar dan Ketua umum bhayangkari cabang blitar berkenan memotong tumpeng dan memberikannya kepada anggota nrp tertua dan termuda yang masih bertugas aktif di jajaran polres blitar, Serta dilanjutkan dengan penyerahan tropi dan hadiah lomba-lomba yang digelar dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76. (Kmf/Res/Tn)